Ternate, Malut (14/01/26) — Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada III menyiagakan KRI Dorang-874 di Ternate sebagai bagian dari kesiapsiagaan penyaluran bantuan kemanusiaan bagi masyarakat terdampak banjir bandang di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara.
KRI Dorang-874 sebagai unsur Operasi Keamanan Laut 2026 saat ini berada dalam kondisi siaga penuh, dengan on board Danguskamla Koarmada III Laksamana Pertama TNI Elmondo Samuel Sianipar, guna mendukung mobilisasi logistik, personel, serta bantuan kemanusiaan lainnya menuju daerah terdampak sesuai perkembangan situasi lapangan.
Kesiapsiagaan KRI Dorang-874 merupakan wujud kehadiran negara di laut sekaligus bentuk kepedulian TNI Angkatan Laut, khususnya Koarmada III, terhadap kondisi darurat bencana alam yang menimpa wilayah pesisir dan kepulauan.
Danguskamla Koarmada III menegaskan bahwa selain menjalankan tugas pokok Operasi Keamanan Laut 2026 dalam menjaga keamanan dan keselamatan laut, unsur-unsur yang terlibat juga senantiasa siap digerakkan untuk tugas kemanusiaan dan bantuan bencana, bersinergi dengan pemerintah daerah serta instansi terkait.
Hal tersebut selaras dengan arahan Panglima Armada III Laksamana Muda TNI Dato Rusman SN, S.E., M.Si., M.Tr. Opsla., yang disampaikan pada Apel Kesiapan Satgas Penanggulangan Bencana Alam Koarmada III TA 2026, yang menegaskan bahwa kesiapsiagaan merupakan kunci utama dalam menghadapi setiap potensi bencana, sehingga seluruh satuan dan unsur harus mampu bergerak cepat, terkoordinasi, serta bekerja secara terpadu di lapangan.
Dengan posisi strategis di Ternate, KRI Dorang-874 diharapkan mampu merespons secara cepat dan efektif apabila diperlukan pergerakan menuju wilayah Halmahera Utara guna mendukung upaya penanganan dampak banjir bandang serta mempercepat distribusi bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
(TK)

0 Komentar